Musyawarah Penetapan APBDes Tahun 2021

  • Dec 29, 2020
  • tendas
  • BERITA, PEMERINTAHAN, TOKOH MASYARAKAT, KEGIATAN

Tendas, 28 Desember 2020.

Tendas-tayu.desa.id - Dalam Rangka Pembangunan di tahun 2021. Pemerintah Desa bersama BPD Desa Tendas mengadakan musyawarah bersama dalam rangka menetapkan anggaran pendapatan dan belanja desa Tendas tahun anggaran 2021.

Hadi dalam kegiatan ini Bapak Baru Pramono beserta Pendamping Desa dan Pendamping Lokal Desa. Selain Perangkat Desa dan anggota BPD hadir dalam kegiatan ini anggota PKK, Kader dan bidan desa.

[caption id="attachment_544" align="aligncenter" width="300"] Pembacaan Rancangan APBDes Tahun anggaran 2021 oleh Sekdes[/caption]

Kegiatan dilaksanakan di Balai Desa Tendas mulai pukul 08.00 wib sampai dengan selesai. Dibuka kades Tendas Bapak Rozi kemudian dilanjutkan pembacaan Rancangan anggaran oleh Sekdes.

Dalam kegiatan ini ada juga tanya jawab dan sanggahan oleh peserta maupun anggota BPD. Musyawarah berjalan lancar dan APBDes Tahun anggaran 2021 Desa Tendas Kecamatan Tayu Kabupaten Pati Jawa tengah ditetapkan pada hari ini.

[caption id="attachment_545" align="aligncenter" width="300"] Tim Kecamatan Bapak Baru Pramono memberikan sambutan.[/caption] [caption id="attachment_546" align="alignnone" width="300"] Musyawarah Penetapan APBDes Tahun anggaran 2021 .[/caption]